Ujian Beladiri Polri, Kapolres Batu AKBP Oskar: Benteng Pertahanan Bagi Personil dari Pelaku Tindak Kejahatan

  • Bagikan

BATU ( siaptv.com ) – Beladiri Polri memiliki banyak manfaat salah satunya adalah untuk melatih jiwa disiplin, menjaga kesehatan dan metabolisme bagi tubuh. Betapa tidak, pasalnya beladiri itu juga sama dengan olahraga pada umumnya.

Berkaitan denga hal tersebut, Polres Batu melaksanakan kegiatan ujian beladiri Polri gelombang ll 2022, yang diikuti puluhan personil dan bertempat di lapangan Gelora Panderman, Kecamatan Junrejo, Kota Batu pada Kamis (24/11/2022).

Kapolres Batu AKBP Oskar Syamsuddin. S.I.K., M.T menjelaskan, bahwa berlatih ilmu beladiri bertujuan untuk membentengi pertahanan diri dari pelaku tindak kejahatan maupun tindak kriminal lainnya.

“Ya, selain itu juga sebagai pendukung dalam pelaksanaan tugas bagi institusi Polri, karena beladiri Polri merupakan hal yang diwajibkan bagi anggota Polres Batu, baik Bintara dan Perwira dimanapun posisinya ketika ditugaskan, baik Bag, Sat, Si dan Polsek Jajaran,” terang AKBP Oskar kepada awak media.

Alumni AKPOL 2003 ini juga mengungkapkan, jika berlatih beladiri itu juga sebagai sarana upaya untuk membangun karakter diri untuk setiap masing-masing anggota dalam melayani dan melindungi masyarakat.

“Sehingga tidak mudah untuk melakukan tindakan-tindakan yang tidak diperlukan bagi para personil Polres Batu. Selain itu, kegiatan ujian beladiri Polri ini memang menjadi parsyaratan utama terhadap personil Polri di manapun, termasuk juga anggota Polres Batu,” bebernya.

Mantan Kasat Lantas Polres Batu berharap, dengan adanya kegiatan pelaksanaan ujian beladiri Polri ini, nantinya dapat di aplikasikan pada saat melaksanakan tugas-tugas pokok sebagai anggota Polri.

“Sehingga dari pelaksanaan ujian beladiri Polri ini diharapkan untuk dapat mengaplikasikannya pada saat pelaksanaan tugas, jika terjadi hal-hal yang membutuhkan kemampuan beladiri bagi masing-masing personil Polri, sebagai pengayom dan pelindung masyarakat,” pungkas AKBP Oskar. (Eko)

  • Bagikan